Yak, akhirnya taon 2011 ini dimulai juga. Tepat hari ini tanggal 1 Januari 2011. Dari penerawanganku, sepertinya di taon ini aku bakalan mengalami hal-hal yang sama sekali baru alias di luar habit-ku. Dan, apa kira-kira hal baru itu? Nah, itu dia yang aku tidak tahu...hehe
But, it's serious.
Aku emang bakalan menghadapi situasi dimana aku akan terlihat sangat amatir sekali... AKU. AKAN. IKUT. TES. IELTS. *scream*
Efeknya luar biasa, beberapa hari ini aku jadi harus mempersiapkan diri bener-bener... karena tes nya di akhir minggu ini. *makin-uring-uringan*
Tes ini belum pernah aku ikuti, jadi alam bawah sadarku udah duluan nervous... kuatir kalo-kalo nanti pas tes aku ngisi jawabannya ngasal...uhuuuu...
Hal ini diperparah dengan munculnya rasa malas yang berkesinambungan... en, susah banget buat ngatasin yang satu inih... *lagi denial*
Di lain pihak, sekarang juga lagi masa-masanya final di kampus... dan itu takes my time, too... jadi makin ribet dah hari-hari...
Okay, next story...
Di pagi hari menuju siang, tepatnya sekitar jam 11 waktu Aceh dan sekitarnya...aku berhasil mengetahui sebuah r-a-h-a-s-i-a *mwahaha*
you don't have any idea how I was so excited... *masih sangat bangga sekali*
Bukan hal yang sangat penting, tapi bisa menjadi tonggak baru sejarah dalam dunia pertemanan-ku...
Diawali dengan sebuah kisah yang bitter sweet... *apa pula ini*
ceritanya, temanku (yang seorang cewek) dapat love confession dari seorang cowok...
I know, ga ada yang spesial dari masalah ini... but, the issue here is that the boy is very much younger...hehehe... dan beda umurnya itu tuh sangat signifikan, bukan sekedar 1 ato 2 taon lebih muda, tapi, bertaon-taon...uwaah...
Setelah ku-sms sang teman, bahwa aku (sang agen handal dan terpercaya dunia persilatan...eh...maya) telah mengetahui kebobrokan identitas cowok itu, sang teman segera saja mencoba koneksi live via handphone...alias nelpon aku langsung buat konfirmasi keabsahan info... Kami bicara panjang lebar kali tinggi untuk membahas isu urgen ini selama berjam-jam sebelum akhirnya adzan zuhur berkumandang...
Masalah ini sebenarnya sederhana saja kalo semua bisa diselesaikan dengan satu kata (yang juga diharapkan dari kedua belah pihak demi menghindari timbulnya fitnah), yaitu...nikah.
Tapi yah, seperti yang udah aku singgung tadi...si cowok itu jauuuh lebih muda--yang juga bikin aku heran sekaligus kagum campur kaget secara kenapa tuh makhluk bisa naksir temanku sedemikian sehingga...plus dia kayaknya juga ga peduli kalo usianya lebih muda gitu en belum tamat kuliah--dan dia punya isu lain, dia merasa ga enakan sama orang tuanya karena sang orang tua ternyata sudah menetapkan pilihan jodohnya... *wah, aku ngerasa kayak kembali ke zaman bu Siti Nurbaya*
Aku dan temanku bicara macem-macem, berbagai kemungkinan, harapan-harapan...analisa-analisa kasus...sampai akhirnya kita putuskan untuk membesarkan jiwa dengan quote-quote yang udah pernah kita baca... seperti "jiwa-jiwa itu saling mengenal pasangan jiwa-nya masing-masing"...atau "menjadi seperti Ali dan Fatimah"...semacam itulah...
Kita berdua tahu kalo umumnya masyarakat Aceh tidak begitu menerima ada pasangan beda usia jauh seperti ini, karena imej yang ditampilkan pun akan terlihat seperti kita telah melakukan perbuatan tercela...(is it a sin if a man loves a woman older than him?) dan aku sendiri hanya bisa memberi sedikit masukan, secara aku pun belum pernah menjalin hubungan dengan pria mana pun,... yang sebaya atau lebih tua... nah, konon lagi dengan yang lebih muda...ga kebayang...
Tapi, kalo niat si cowok tadi meyakinkan, aku sebagai salah satu teman bakal jadi first supporter untuk mereka...
so, let me be the fairy Wizard who helps you get what you want...
Aku juga udah ngebaca blog si cowok, jadi aku bisa menarik kesimpulan kalo si cowok itu sepertinya baru pertama kali jatuh cinta, en temanku itu adalah cinta pertama nya dia... aduh, so sweet gitu, aku jadi berharap ada yang kayak gitu perasaanya ke aku...huehehe
Dan ini juga pertama kalinya aku mengetahui sendiri kalau di Aceh ini ada anak muda dengan percaya dirinya menyatakan cinta ke seorang wanita yang jauh lebih tua...
I know those things happen in the movies or dramas, but never did I thought that my friend would experience those kinds of things...
reality does really surprise you at times, doesn't it?
Eniwei, kalo di awal taon ini saja aku udah nerima berita mengejutkan selevel ini, I can't even think what will be next...
let's just wait and see...
There's a place out there for us
More than just a prayer or anything
We ever dreamed of...
We can be the kings and queens of anything
If we believe...
A world where you and I belong
Where faith and love will keep us strong
Exactly who we are is just enough...
Meet the sky
Where your heart is free and hope comes back to life
We will find what we've been waiting for
We were made for so much more...
[Carrie Underwood `There's A Place For Us`]